Cegah PMK, Polisi di Banyumas Sambangi Peternak Sapi

    Cegah PMK, Polisi di Banyumas Sambangi Peternak Sapi
    Kegiatan yang dipimpin KBO Samapta Iptu Agung S, S.H., ini diikuti oleh Aiptu Supriyadi, Bripda Bagas dan Bripda Hammam

    BANYUMAS - Personel Satuan Samapta Polresta Banyumas Polda Jawa Tengah melaksanakan kegiatan Operasi Pemantauan Penyakit Mulut dan Kuku (PMK) di wilayah Kabupaten Banyumas, Senin (18/07/2022). 

    Kegiatan yang dipimpin KBO Samapta Iptu Agung S, S.H., ini diikuti oleh Aiptu Supriyadi, Bripda Bagas dan Bripda Hammam. 

    Kapolresta Banyumas Kombes Pol Edi Suranta Sitepu, S.I.K., M.H., melalui Kasat Samapta AKP Agus Amjat Purnomo, S.H., M.M., megatakan dalam pemantauan penyakit mulut dan kuku tersebut petugas memberikan imbauan dan juga pembinaan kepada peternak agar mewaspadai serta antisipasi dan mencegah virus PMK. 

    Peternak kami imbau untuk selalu memperhatikan kebersihan diri dan juga kandang, diantaranya peternak agar mencuci tangan atau melakukan dekontaminasi dan disinfeksi tubuh sebelum dan setelah berkontak fisik dengan hewan ternaknya. 

    "Hal tersebut untuk mencegah dan juga mengantisipasi penyebaran virus PMK khususnya di wilayah Kabupaten Banyumas", terangnya. 

    (N.Son/***)

    jawa tengah banyumas polresta banyumas cegah pmk polisi
    Narsono Son

    Narsono Son

    Artikel Sebelumnya

    Polsek Todanan Laksanakan Patroli Obyek...

    Artikel Berikutnya

    Melalui Yasonna Mendengar, Kemenkumham Ajak...

    Berita terkait

    Rekomendasi berita

    Rutan Salatiga Berikan Penyuluhan Hukum dan Narkoba Bagi Tahanan - Narapidana
    Lapas Ambarawa peringati Maulid Nabi Muhammad SAW bersama KemenAg Kabupaten Semarang
    Targetkan Perolehan WBK, Lapas Terbuka Kendal Lakukan Study Tiru di Lapas Batang
    Optimalkan Budidaya Ternak Domba, Lapas Terbuka Lakukan Study Banding ke Lapas Batang
    Kalapas Terbuka Kendal Ingatkan Jajaran Pentingnya Tertib Administrasi

    Tags